Minggu, 22 November 2009

Shinigami Ryuk


Mungkin ada beberapa orang yang tidk tau apa itu Shinigami, oleh karena itu akan saya kasih tau sedikit apa itu shinigami. Shinigami adalah dewa kematian, jadi shinigami merupakan makhluk yang diciptakan dan ditugaskan untuk menyabut nyawa manusia. Dalam manga, anime dan movienya death note shinigami menyabut nyawa manusia dengan cara yang berbeda dengan yang kita tahu selama ini, yaitu menggunakan sebuah buku yang di sebut Death Note. Death Note sendiri merupakan buku catatan milik shinigami untuk menyabut nyawa manusia dengan cara menuliskan nama manusia yang akan di cabut nyawanya. Cukup segitu saja penjelasan tentang shinigami dan death notenya, karena yang akan saya bahas sekarang adalah tentang Ryuk.
Ryuk sang shinigami pemilik death note (buku kematian) yang dulu di pegang oleh Light Yagami (Kira), karena bosan dengan kehidupan shinigami yang gitu-gitu aja makanya Ryuk menjatuhkan bukunya ke dunia manusia. Di dunia manusia buku tersebut di ambil oleh Light Yagami. Karena juka shinigami menjatuhkan bukunya ke dunia manusia dan ada manusia yang mengambil buku tersebut maka shini gami tersebut harus mengikuti terus manusia yang memegang buku tersebut. Shinigami memiliki banyak sekali kekuatan antara lain yaitu mampu mengetahui nama, umur dan sisa waktu dia hidup di dunia manusia dan juga mampu terbang. Ryuk merupakan shinigami yang sangat pintar dan sangat menyukai apel. Ryuk suka bertingkah aneh watu dia tidak mendapatkan apel dari Light. Ryuk merupakan salah satu peran utama dari Death Note ini sendiri, karena perannya yang sangat penting dalam meberi tahukan Light tentang peraturan-peraturan yang ada di dalam Death Note. Banyak orang yang menyukai Ryuk karena Ryuk tidak memihak siapapun (netral) dalam setiap bertindak. Walaupun kelihatannya Ryuk itu di suruh-suruh oleh Light tapi kenyataannya tidak begitu, itu semua hanya karena Ryuk ingin melihat sejauh mana Light sanggup bermain dengan Death Note. Dalam episode terakhirnyapun Light akhirnya mati di tuliskan namanya ke dalam Death Note oleh Ryuk.


Jumat, 13 November 2009

L dan Light


L dan Light merupakan tokoh utama Death Note yang paling di rindukan oleh semua penggemar DN seluruh dunia. Karena pertarungan analisa dan akal pikiran antara mereka berdua inilah yang selalu membuatnya menjadi seru. DN emang hambar rasanya jika tidak ada L dan Light ini, yang satu seorang detective jenius yang kemampuannya sudah di akui dunia dan yang satu adalah pelajar terjenius di Jepang. Pertarungan penuh ketegangan dan penasaran ini selalu membuat penggemarnya selalu menginginkan pertarungan mereka berdua di munculkan lagi. 2 orang jenius dengan karakteristik yang berbeda ini telah membuatnya menjadi karakter yang selalu menarik perhatian semua orang.
Kerinduan setiap penggemar L Lawliet dan Light Yagami (Kira) ini terus membuat semuanya semakin rindu ingin melihat aksi sang jagoannya lagi. Pertarungan dengan ketegangan dan penuh teka-teki ini terus meneru membuat setiap karakter dan misteri yang muncul menjadi hal yang sangat menarik perhatian banyak sekali orang-orang di seluruh dunia. Pertarungan hidup dan mati kedua belah pihak selalu menjadi misteri dan tak pernah ada hentinya di dalam hati setiap penggemar L dan Light ini.
Win or Lose... Shine or Dark... Justice or Crims... L or Light...

Selasa, 10 November 2009

Death Note 2 ???


Kapan yua Death Note 2 bakal ada. Kangen nich sama Death Note pengen baca manganya lagi, yang pertamanya udah tamat sih. padahal banyak penggemar Death Note menantikan kelanjutan dari Death Note yang udah selesai itu. Yang di akhir ceritanya Light Yagami (Kira) berubah menjadi shinigami, apakah nantinya bakal ada kira yang lain atau gimana yua ceritanya seandainya ada lanjutan dari Death Note pertama kemarin. Ada kabar angin yang saya dapet sih katanya Takeshi Obata dan Tsugumi Ohba sedang mempersiapkan cerita buat Death Note 2. Apakah itu hanya sekedar kabar angin belaka atau benar-benar akan ada Death Note 2 yang jelas para penggemar Death Note seluruh dunia sedang menanti kedatangan Death Note 2 ini.
L Lawliet yang telah mati apakah akan muncul lagi di Death Note 2, terus nasib Misa Amane sang pemuja Kira di Death Note 2 akan seperti apa dan juga Light Yagami yang telah menjadi shinigami bakal muncul gak di Death Note 2. Itu semua yang sekarang terpikir di benak para penggemar Death Note di seluruh dunia.

Bang Takeshi Obata dan Bang Tsugumi Ohba kami menanti Death Note 2 karya kalian.

From : Fans Death Note
For : Tsugumi Ohba and Takeshi Obata